Pages

Sabtu, 11 Juli 2015

Meet The Sennas

BOOK review

Started on: 10 Juli 2015
Finished on: 10 Juli 2015

Meet The Sennas by Orizuka

Judul Buku : Meet The Sennas
Penulis : Orizuka
Penerbit : Teen@Noura
Tebal : 364
Tahun Terbit: 2014
Rating: 3/5

------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Blurb

Aku Daza Senna.
Anak kedua dari tiga bersaudara. Yang artinya aku anak tengah ….

Astaga. Aku menulis apa, sih?
Oke, mari coba lagi.


Aku Daza Senna.
Aku tinggal bersama orang-orang yang sama sekali tak bisa disebut normal.
Dan sialnya, orang-orang itu adalah keluargaku.

Hmm, ini sudah lebih bagus.

Siapa sih yang mau tinggal dengan orang-orang yang memberi semacam formulir pendaftaran dan serangkaian ujian kepada setiap cowok yang ingin dekat denganku? Memangnya cowok-cowok itu mau SNMPTN? Coba bayangkan penderitaanku. Belum terbayang? Berarti kalian harus bertemu dengan mereka.

Please, Meet The Sennas

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------
My Opinion

seperti biasa deh karya Kak Orizuka selalu memorable dan gak gampang dilupain. tokoh-tokohnya menyenangkan semua dan paling jago menciptakan cowok-cowok ganteng.

Ini kocak banget. Keluarga yang bener-bener absurd. Kasian banget si Daza. Btw, nama tokohnya lucu-lucu banget. Ceritanya bener-bener anak SMA. Termasuk cewek-cewek SMA yang selalu gelingsutan kalo liat cowok ganteng. (Oke, itu aku doang kayaknya.) Daza adalah anak ke-2 dari 3 bersaudara. Yang dimana dia punya kakak yang dia kira gay, tapi ternyata suka sama cewek yang manis. dan punya adik bernama Zenith yang naksir Rinda, sahabat Daza. Keluarga Sennas konyol banget. Sumpah. Gak omnya, tante, nenek, ibu, ayah.

Dan Dza yang terus merutuki dirinya sial kedatangan seorang adek kelas yang imut bernama Dallas. (Dan kenapa harus anak basket sih? Pemain bola juga keren kok! Kayaknya bsk harus usul sama pembuat novel!) Hehehe dan Dallas dengan segala sikapnya yang (Oh Tuhan, bikin melt banget nget) nembak Daza! Jadian! Dan harus ikut sebuah ujian gila dari keluarga Sennas. Disamping itu, Daza punya guru les yang ganteng bernama Logan. Yang entah kenapa, Daza bego dibuatnya. Gila, menurutku sikapnya Daza ke Logan malu-maluin banget. Hahahaha

Endingnya ketebak, cuma Sandra itu sebenernya apa dan kenapa kayaknya belum jelas ya? Yang waktu Dennis sama Logan mau jelasin ke Daza dan di stop. Tapi sampe ending ga ada penjelasannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar